3 Local Hero Mitra Binaan Pertamina Bangga Jadi Inspirasi Dongkrak Ekonom

JATENG UPDATES – Tiga local hero yang sukses tingkatkan ekonomi diwilayahnya, bagikan kisah inspirasi dalam acara Media Gathering 2024 Regional Indonesia Timur subholding upstream Pertamina di Hotel Four Point, Bandung, Jawa Barat, Senin (3/6/2024).

Ketiga mitra pemberdayaan Pertamina tersebut memiliki profesi yang berbeda, yakni Guru TK, Kepala Desa, hingga wiraswastawan muda.

Sesuai tema acara energizing media, Inspiring change, para lokal hero bagikan suka duka selama ini dalam membangun usaha di depan 100 wartawan.

Tatik (52) Ketua kelompok batik kembang Sambiloto, Kabupaten Bojonegoro mengatakan sejak lama ingin ikut dalam program pemberdayaan. Dan kesempatan itu terbuka saat kelompoknya berhasil terpilih menjadi Mitra Pertamina.

“Sempat membatik dan kehabisan modal karena pandemi covid. Sempat rehat produksi. Hingga akhirnya peluang usaha itu terbuka kembali saat Pertamina menjadikan kami Mitra pemberdayaan dan memberikan fasilitas. Pelan dan pasti usaha batik kami mulai naik daun. Rajin mengikuti pameran. Hingga kami dapat sertifikasi batik dan semakin dikenal. Kini kamipun juga memberikan pelatihan ke pelajar dan ibu-ibu PKK agar suka membatik. Alhamdulillah sekarang hasil bisa dinikmati,” jelasnya.

Kegiatan Energizing Media, Inspiring Change / Foto Kohwan – Jateng Updates

Selanjutnya, Sutomo Kepala Desa Doudo Kabupaten Gresik mengatakan bahwa dirinya bersama masyarakat sudah mampu mengangkat tempatnya menjadi Desa Wisata bernama Doudo Agro Edu Green Village karena beruntung menjadi mitra binaan Pertamina.

“Dulu daerah kami tertinggal. Ketika awal mulai menjabat kepala desa, saya ajak warga untuk menata dan mempercantik desa pelan-pelan. Tahun 2018 Pertamina mulai mengajak kami menjadi desa binaan, salah satunya dukungan menggarap potensi wisata. Banyak hal yang kami tawarkan pada wisatawan. Berjalannya waktu hasil mulai berbuah, dan desa kamipun beberapa kali dapat penghargaan,” ucapnya.

BACA JUGA  Kades Nikah Siri Dengan Perangkat Desa Dan Hilangkan Motor, Warga Di Blora Geruduk Balai Desa

Sementara itu, Agung, founder BSF Gen Toili, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, seorang petani muda mengatakan menjadi sosiopreneur adalah sebuah perjalanan hidup, hingga akhirnya menjadi mitra binaan Pertamina membuat jalannya semakin gemilang.

“Pernah usaha saya kala itu kena dampak banjir. Tempat ternak ayam menjadi rusak. Sayapun sempat down, namun tetap semangat berusaha untuk bangkit. Ketika bertemu Pertamina, saya mencoba meyakinkan bahwa usaha saya layak untuk mendapat pembinaan. Hingga akhirnya bantuan fasilitas itu datang, dan mempermudah usaha saya, hingga bisa berkembang dan kini mampu mengajak generasi muda yang lain untuk bergabung menjadi komunitas dan semangat menata masa depan,” ungkapnya.