JATENG UPDATES, Blora – Kuota beasiswa satu desa dua sarjana rencananya bakal ditambah tahun depan. Pemerintah Kabupaten Blora tahun ini mulai mempersiapkan nota dinas dan peraturan bupati terlebih dahulu.
Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Luluk Kusuma Agung Ariadi mengatakan, skema bantuan beasiswa dari Pemkab Blora itu bakal ada perubahan. Direncanakan untuk dibiayai sampai lulus kuliah.
“Tahun depan rencana ada tambahan untuk program beasiswa satu desa dua sarjana dari pemkab,” ujarnya
Ia menjelaskan, untuk merealisasikan program itu dimulai dengan menyiapkan nota dinas dan peraturan bupati. Kedua hal tersebut dijadikan acuan regulasi untuk memayungi penambahan beasiswa tahun depan.
“Kami siapkan nota dinasnya sekaligus perbupnya tahun ini. Kuota beasiswa tahun depan masih dibahas,” ucapnya
Ia mengatakan, Pemkab Blora memastikan skema beasiswa yang bakal disalurkan juga bakal lebih lama. Direncanakan, mahasiswa yang lolos verifikasi akan menerima biaya studi dari pemkab hingga lulus kuliah.
“Terkait nominal yang bakal diterima sekitar Rp 2,5 Juta per semester seperti yang sudah direalisasikan tahun ini. Kuliah dibiayai full hingga akhir, dari semester 1 hingga semester 8,” ujarnya.
Pihaknya mengatakan, untuk tahun ini beasiswa hingga lulus di PEM Akamigas. Undip jurusan Agribisnis dan Politeknik masih disusun perjanjian kerjasama (PKS) nya. Untuk penganggaran bakal bisa direalisasikan tahun depan. “Karena pemkab tidak bisa ujug-ujug langsung menganggarkan, beberapa perguruan tinggi lainnya akan dianggarkan di 2025. Tidak bisa dianggarkan di tengah jalan,” tegasnya. (ADV Pemkab Blora)