Panasi Mesin Partai, PPP Blora Siap Menangkan Abu Nafi – Andika di Pilkada 2024

JATENG UPDATES, Blora – Pasca pendaftaran peserta pemilihan serentak kepala daerah (Pilkada) di Komisi Pemilihan Umum atau KPU Blora, Partai Persatuan Pembangunan atau PPP Blora terus bergerak melakukan penguatan mesin partai.

Ratusan kader partai bergambar kabah tersebut menggelar silaturrahmi dan konsolidasi semua pengurus PPP Blora di Kantor sekretariat untuk untuk memenangkan pasangan Abdi (Abu Nafi-Andika Adikrishna).

Calon Bupati (Cabup) Abu Nafi menyampaikan bahwa apa yang dilakukan partainya merupakan hal wajar. Wakil Bupati Blora 2010 sd 2015 itu juga menyampaikan agenda selanjutnya.

“Kita rencanakan pada Minggu (8/9/2024) akan ada 3000 sd 5000 peserta berkumpul di GOR Mustika. Namun kita tetap menyesuaikan kondisi lapangan,” jelasnya, Senin (2/9/2024).

Anggota DPRD Jawa Tengah 2019 sd 2024 itu menambahkan bahwa strategi tersebut sudah berjalan dan tinggal mengulang kembali.

“Kalau potensi suara sebetulnya kita itu mengerjakan sudah lama. Pileg kemarin kita sudah bergerak sebetulnya, jadi kalau sekarang kita pakai lagi ibaratnya mesinnya tinggal manasi, jrengg jalan gitu saja,” ucapnya.

Diketahui bahwa Bakal pasangan calon (bacalon) bupati dan wakil bupati Blora, Abu Nafi dan Andika Andikrishna Gunarjo (ABDI) resmi mendaftar di KPU Kabupaten Blora tanggal 28 Agustus 2024.

Paslon ABDI ini diusung oleh dua parpol yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Abu Nafi diketahui politisi dari PPP, sedangkan Andika dari PDIP.